PERILAKU KONSUMEN
Sangat penting untuk para pelaku ekonomi dalam hal menyikapi
perilaku konsumen. Pelaku ekonomi harus menyadari bahwa peran konsumen tidak
selalu bertindak atau bersikap seperti yang kita inginkan. Dalam mempelajari
perilaku konsumen para pelaku ekonomi memungkinkan untuk memahami dan
meramalkan perilaku konsumen dipasar. Tidak hanya itu, terdapat faktor-faktor
yang dapat menyumbang minat para konsumen untuk membeli produk atau jasa yang diinginkan.
Faktor-faktor yang dapat mempengaruhi konsumen (bersifat
internal) ialah seperti, motivasi, persepsi, pembentukan sikap, dan integrasi.
Pada saat konsumen sudah memiliki motivasi atau maksudnya disini ialah
dorongan, dorongan yang ada didalam diri manusia untuk mencapai tujuan
tertentu, kemudian persepsi, persepsi merupakan hasil dari pemaknaan seseorang
terhadap stimulus dan kejadian yang dialami berdasarkan informasi dan
pengalamannya terhadap rangsangannya tersebut, lalu yang ketiga ialah
pembentukan sikap, pembentukan sikap disini merupakan penilaian yang ada dalam
diri seseorang yang menggambarkan suka atau tidak suka akan sesuatu hal, dan
yang ke-empat yaitu integrasi, maksudnya ialah menyatukan antara sikap dan
tindakan, perasaan untuk membeli atau tidak terhadap barang atau jasa yang di
inginkannya.
Dengan dapat memahami atau mengerti akan sikap kemauan
konsumen, setidaknya para pelaku ekonomi dapat terbantu dengan memahami
perilaku-perilaku tersebut. Peran konsumen disini dalam dunia ekonomi sangatlah
berperan, tanpa adanya konsumen maka tidak akan ada terjadinya suatu transaksi
jual beli, memang sudah menjadi pasangan yang sangat erat antara penjual dengan
pembeli ataupun konsumen. Tingkat kebutuhan yang semakin tinggi akan sangat
membantu produsen untuk memenuhi keinginan konsumen demi memenuhi kebutuhan
sehari-hari.
0 komentar:
Posting Komentar